Berita

Berita Thumbnail
Senin, 09 Desember 2019
Oleh: Admin

GREEN TALK “JOURNEY OF 3 CITIES, PREPARING GREEN BUILDING CODES”

Jurusan Arsitektur, FTSP, Universitas Trisakti bekerja sama dengan Ikatan Ahli Bangunan Hijau Indonesia (IABHI), menyelenggarakan Green Talk dengan tema “Journey of 3 Cities, Preparing Green Building Codes”

Pada hari Kamis, 5 Desember 2019 di Auditorium FTSP, Lantai 9 Gedung C, Universitas Trisakti. Pada acara ini juga dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Universitas Trisakti dengan Ikatan Ahli Bangunan Hijau Indonesia (IABHI). Penandatanganan dilakukan oleh Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Trisakti Dr. Ir. Bambang Endro Yuwono, MS dengan Ketua Ikatan Ahli Bangunan Hijau Indonesia (IABHI) Bintang Nugroho.

Acara yang dihadiri oleh praktisi, akademisi, unsur pemerintah dan mahasiswa ini menghadirkan pembicara:

  1. Sandra Pranoto (Indonesia Green Building Program Leader International Finance Corporation) dengan topik “Green Building Implementation and Codes at National Level” dan “The Role of National and Local Green Building Codes
  2. Pandita (Kepala Bidang Gedung Pemerintah Daerah DKI Jakarta) dengan topik “The Journey of Green Building Code Development in Jakarta City : Challenges and Opportunities
  3. Satrio Nugroho (Dosen Universitas Diponegoro, Semarang) dengan topik “The Journey of Green Building Code Development in Semarang City : Challenges and Opportunities
  4. Irfan Febianto C.K (Kepala Seksi Penataan Bangunan dan Arsitektur Kota Bandung) dengan topik “The Journey of Green Building Code Development in Bandung City : Challenges and Opportunities

Moderator : Dr. Ririk Winandari, ST, MT (Dosen Jurusan Arsitektur, FTSP, Universitas Trisakti)

Floatin Button
Floatin Button